SEO (Search Engine Optimization)

seo
Mungkin kebanyakan dari agan-agan disini udah pada tau maksud dan pengertian SEO itu kan ya, gan? Cuma ada baiknya kalau kita bahasa sekali lagi pengertian mengenai SEO.
Langsung aja kita cekidot dimari, gan!

Pengertian SEO

SEO yang merupakan singkatan dari Search Engine Optimization dan kalu ditranslate ke bahasa kita kira-kira adalah optimasi mesin pencari, secara sederhana bisa kita digambarkan sebagai sebuah proses pengoptimalan web atau blog dengan mekanisme kerja atau algoritma sebuah mesin pencari, dan mesin pencari yang ane maksud di sini seperti Google, Yahoo, Bing, dan sebagainya. Dan pada prosesnya, SEO itu sendiri membutuhkan serangkaian proses sistematis agar dapat meningkatkan jumlah dan kualitas serta trafik kunjungan sebuah situs lewat mesin pencari.

Untuk itu dalam sebuah proses pengoptimalan mesin pencari diperlukan analisa bagaimana sebuah mesin pencari bekerja, dan apa yang dicari orang dengan kata kunci (query) yang diketik di mesin pencari serta mesin pencari yang disukai pengguna internet. Pasti agan semua dah pada tau, kalau situs yang nangkring di posisi teratas dari hasil pencarian mesin pencari pastinya punya peluang besar untuk memperoleh trafik kunjungan. Dari situlah kemudian muncul upaya untuk menempatkan situs pada posisi tertinggi di hasil pencarian, dan pada akhirnya mucul deh apa yang kita kenal sekarang dengan istilah SEO.

Dalam sebuah proses optimasi web atau blog untuk memperoleh posisi tertinggi di hasil pencarian mesin pencari bakal melibatkan beberapa faktor internal situs (biasa disebut dengan istilah seo on-page) maupun eksternal (biasa disebut dengan istilah seo off-page). 

Meskipun masing-masing mesin pencari pastinya memiliki algoritma yang berbeda-beda satu sama lainnya dalam menentukan hasil pencariannya, namun hampir semua dari mesin pencari tersebut memberikan panduan untuk menyesuaikan aturan algoritma yang telah ditetapkan kedalam web atau blog kita, gan.. Kalu kita mengikuti aturan-aturan yang ditetapkan tersebut pastinya web atau blog kita bakalan memperoleh hasil yang maksimal, yaitu nangkring  di pageone Google atau lainnya..

Jadi, kalau bisa disimpulan SEO Adalah sebuah proses optimasi untuk meningkatkan visibility sebuah web atau blog dengan menggunakan metode natural agar bisa tampil pada posisi tertinggi dari hasil suatu pencarian.

Gimana, gan?Udah lumayan paham kan mengenai SEO ini? Pastinya dong! :D



0 comments:

Post a Comment


Top